Cara Pengendalian Hama Dan Penyakit Hidroponik Yang Sering Terjadi - Terbaru

Cara Pengendalian Hama Dan Penyakit Hidroponik Yang Sering Terjadi - Selamat sore semua, Kali ini saya akan Share tentang pengendalian hama dan penyakit hidroponik. Istilah hama ini dan penyakit sering dianggap sama , Karena keduanya sama-sama dapat merugikan tanaman. Akan tetapi, kedua hal tersebut sebenarnya berbeda. Hama merupakan binatang yang merusak tanaman dan umumnya merugikan manusia dari segi ekonomi. kerugian tersebut dihubungkan dengan nilai ekonomi, karena apabila tidak terjadi penurunan nilai ekonomi, Maka kehadiran hama pada tanaman tidak perlu di kendalikan atau di berantas. Sedangkan penyakit tanaman dapat berupa bakteri, jamur,ganggang, dan virus.







Pada umumnya benih tanaman hidroponik yang digunakan bukanlah asli dari indonesia, sehingga belum beradaptasi secara luas dengan iklim indonesia. Hal tersebut tentu akan menjadikan tanaman rentan terhadap serangan hama dan penyakit. Pengamatan dini terhadap gejala serangan hama dan penyakit merupakan cara yang lebih mudah dalam menentukan jenis hama dan penyakit yang menyerang, sehingga dapat mempermudah tindakan dan pengendaliaan nya.

Tanaman Hidroponik juga sangat rentang terhadap kekurangan unsur hara. Gejala kekurangan unsur hara ini mirip dengan gejala awal serangan penyakit. Oleh karena itu, diperlukan keahlian dan ketelitian dalam menentukan apakah tanaman terserang penyakit atau kekurangan salah satu unsur hara.

Hama dan penyakit juga memegang peranan penting dalam budidaya tanaman, baik hidroponik maupun non hidroponik, hama penyakit ini perlu di antisipasi lebih awal dengan pengamatan rutin seperti halnya dengan pengecekan Ph maupun EC . Pengendalian hama dan penyakit dapat dapat dilakukan dengan penyemprotan peptisida kimia maupun biologi atau bio pestisida

Bio pestisida merupakan salah satu cara penggunaan peptisida dengan bahan baku utama mikroorganisme. Seperti, bakteri, virus, dan cendawan. berbeda dengan hama yang merugikan petani, pasukan bio pestisida ini bertugas menyerang hama tertentu. Hama yang terkena semprotan bio peptisida ini akan terhambat perkembanggannya bahkan bisa mati. Nah meskipun demikian, dalam penggunaannya memerlukan lingkungan khusus. Hama dan penyakit memang dapat dikenali dan diantisipasi dengan pencegahan. namun , pengendalian hama dan penyakit dengan pestisida baik alami atau kimia merupakan langkah terakhir setelah semua cara penggendalian di lakukan..

Langkah sebelum mengunakan pedtisida untuk menanggulangi hama dan penyakit, lakukanlah langkah berikut terlebih dahulu.

  1. Jagalah kebersihan air yang digunakan untuk melarutkan nutrisi.
  2. jagalah kebersihan lingkungan
  3. Buanglah sisa tanaman atau gulma jauh dari lokasi hidroponik. Dapat dimasukan ke dalam bak sampah atau dibakar
  4. Sterilisasi lingkungan hidroponik setiap awal musim tanam dengan mengunakan lysol, formalin dan pestisida.
  5. pasanglah bak disinfeksi kaki untuk mencegah masuknya telur atau larva dan patogen penyakit yang terbawa oleh alas kaki.
  6. Gunakanlah varietas yang resisten.
  7. Masukannlah tanaman yang terkena penyakit ke dalam kantong atau karung pelastik, kemudian buang jauh dari lokasi hidroponik.
  8. Gunakanlah pestisida dengan tepat dan sesuai dengan kebutuhan tanaman.
  9. Lakukanlah pengendalian bersama-sama dengan kebun di sekitar hidroponik agar pengendalian hama dan penyakit lebih efektif.
Share on :
Cara Pengendalian Hama Dan Penyakit Hidroponik Yang Sering Terjadi - Terbaru
Cara Pengendalian Hama Dan Penyakit Hidroponik Yang Sering Terjadi - Terbaru
Reviewed by
Published :
Rating : 4.5

7 comments:

Unknown said...

kalo ngurus tanaman hidroponik ini biayanya besar gak ya?
postingnya menarik!

Unknown said...

saya coba gan..makasih infonya

Fuad Hasan said...

wah informasi yang bermanfaat nih, saya coba duluya makasih infonya

Mukhsin Pro said...

Bermanfaat banget gan, terutama untuk para mahasiswa pertanian kayak teman sayaa.

Unknown said...

lengkap dan bermanfaat

IDEN said...

menarik dan bermanfaat :)

Unknown said...

Bermanfaat sekali dan menambah ilmu pengetahuan

Post a Comment